SCP 2019 Seri 1: Prihatin Bencana Bengkulu

Sebagai event balap bergengsi di pulau Sumatra, Seri 1 ajang Sumatra Cup Prix (SCP) 2019 yang berlangsung di sirkuit NP Agropolitan Centre, Musirawas, Sumatra Selatan (28/4) turut prihatin atas musibah bencana alam yang terjadi di kota Bengkulu, brosis.

Hal ini diungkapkan Arissandro, salah satu project manager dari SCP 2019 saat mengawal jalannya balap dalam rangka menyambut hari jadi kota Kabupaten Musirawas, Sumsel ini. Event ini tak hanya diikuti berjibunnya peserta, tapi juga disupport brand-brand produk otomotif, salah satunya rantai SSS yang konsisten mengikuti gelaran balap di daerah-daerah.

“Kita turut prihatin atas musibah bencana alam di Bengkulu. Ada beberapa tim asal Bengkulu yang seharusnya bisa berpartisipasi di Seri 1 SCP 2019 ini tidak bisa hadir karena terjebak banjir dan tanah longsong,” ujar pria yang juga berprofesi sebagai Race Comentator ini.

“Kami berterima kasih Seri 1 SCP 2019 ini dihadiri oleh pembalap dari 8 provinsi yang berbeda. Segenap manajemen, dan perwakilan tim balap di Seri 1 SCP 2019 ini turut memberikan doa yang terbaik kepada warga Bengkulu yang terkena musibah bencana alam ini,” tambahnya.

Seperti diketahui, pembalap dari 8 provinsi yang hadir di Seri 1 SCP 2019 Musirawas, Sumsel ini juga termasuk dari Bengkulu, racinglovers. Tim asal Bengkulu yang bisa hadir mereka sudah berangkat lebih awal dan beruntung tidak terjebak bencana alam tersebut di atas.

Sumber: motoraceid.com

 

SIAP MENJADI AGEN / RESELLER RESMI TRIVERA?

Segera hubungi kami melalui telp. 021-4619168 / 4619175 atau email.